Daily Archives: Juli 21, 2006

Gempa Baru yang Lain

Gempa berkekuatan 6,2 pada skala Richter terjadi di Selat Sunda pada Rabu, 19 Juli 2006 lalu, pada pukul 17.57,36 WIB (Sumber Badan Meteorologi dan Geofisika). Di Jakarta, terutama pada gedung-gedung tinggi perkantoran dan apartemen, terasa dan membuat goyangan yang cukup mengkhawatir para pekerja dan penghuni gedung-gedung tersebut. Namun di Bandung, dimana saya berada saat gempa terjadi, tak memberikan goyangan yang berarti. Hanya dering telphone yang berasal dari isteri saya yang memberikan kabar terjadinya gempa di Jakarta (karena ia harus segera menuruni tangga darurat setinggi 8 lantai).

Menarik apa yang dilontarkannya, “Saya tidak terlalu takut, kan gedung tempat saya bekerja bikinan Jepang, jadi tahan gempa dan aman.”

Baca lebih lanjut

“The Mistery of Capital” dalam Bahasa Indonesia

Buku Hernando de Soto “the Mistery of Capital” kini muncul dalam edisi bahasa Indonesia, diterbitkan oleh Qalam. Nama yang belum terlalu populer dalam khazanah penerbitan di Indonesia.

desoto_book.jpgSuatu hal yang menarik adalah pengantar penerbit yang mengatakan bahwa buku ini merupakan jawaban terhadap banyaknya kegagalan penerapan sistem kapitalisme di negara-negara berkembang. Persoalan kemiskinan masih menjadi misteri terbesar pembangunan ekonomi di negara-negara dunia ketiga. Pertanyaan provokatif pun dilontarkan; “…buku ini mungkin bisa mulai mengalihkan perdebatan, dari perdebatan klasik mengenai kesejahteraan, apakah akan menggantungkannya kepada negara atau kepada pasar….”

Baca lebih lanjut